Kalau sebelumnya saya pernah membahas sunscreen tone up Jepang yang menurut saya paling suitable di kulit jowo sawo matang kayak saya, sekarang saya nemuin yang lebih cucok terutama buat kulit jowo ber-tone warm yang pingin sunscreen tanpa efek tone up berlebihan. Seperti apa Skin Aqua Sunscreen seri Latte-beige ini?
Table of Contents
Skin Aqua Tone Up UV Essence Sunscreen seri Latte-Beige
Seperti yang sudah pernah saya bahas di post sebelumnya, Skin Aqua besutan Rohto Pharmaceutical ini punya banyak line-up sunscreen, salah satunya seri Tone Up UV essence yang punya efek tone-up alias mencerahkan kulit dengan color correction untuk memperbaiki tone kulit wajah.
Seri Tone Up UV Essence ini sendiri punya beberapa varian, Lavender (kemasan biru-pink), Mint-green (kuning-biru), dan Rose (hijau-merah), plus 1 varian eksklusif Latte-beige (biru-orange). Tahun ini mereka meluncurkan seri baru Super Moisture Barrier UV Essence yang belum saya coba. Kalau varian Lavender, varian paling populer, punya fungsi mencerahkan dan memutihkan kulit wajah, seri Latte-beige ini punya fungsi untuk meratakan tone kulit wajah!

Saya memilih varian Latte ini karena varian ini cukup eksklusif yang ngga dijual di semua toko. Kebanyakan toko dan e-commerce cenderung menjual yang seri lavender dan mint-green. Padahal, seri ini punya efek meratakan warna kulit yang oke, apalagi buat yang punya kulit sawo matang kaya saya. Dan, ternyata hasilnya ngga mengecewakan!
The review
Harga dan Packaging
Dari segi harga menurut saya Line up Skin Aqua ini termasuk yang affordable banget di kelasnya. Dia setara dengan sunscreen Biore yang lebih dulu populer. Di Jepang sendiri untuk kemasan 80g dibanderol harga 800-900yen (kalo di Indonesia bisa beli di sini).
Yang bikin semakin affordable adalah karena sunscreen ini tahan dipake sampe 3-4 bulan (dengan pemakaian setiap hari tanpa re-apply).
Sunscreen ini sendiri sudah SPF50+ / PA++++, menurut saya, harga ini sangat affordable. Dan ngga cepet abis, karena sudah saya pake bisa sampe 4-5 bulan (daily use, tanpa re-apply).
The experience
Yang jelas lotionnya sama dengan yang seri lavender. Lotion-nya lembut dan ngga thick. Ketika dipake, terasa ringan di wajah, tetep enak dan nyaman kalo di layer dengan make up.
Yang berbeda adalah warna lotionnya. Kalau seri lavender punya warna lotion yang putih-keunguan (sesuai nama serinya), seri latte ini punya lotion warna beige, persis seperti primer/foundation dengan tone warna yang warm, warna-warna kuning langsat gitu.

Yang paling saya suka adalah ketika dipake di wajah, sama sekali tidak menimbulkan white cast. Karena lotionnya lembut dan ringan, dia gampang banget diratakan. Lotion-nya sendiri ada bau-bauan gitu, tapi ngga menyengat dan ngga mengganggu sama sekali.
Setelah pemakaian, wajah ngga keliatan putih kayak dibedakin seperti seri lavender. Dengan seri latte ini, wajah keliatan lebih radiant dan bersinar, tapi ngga keliatan putih. Bukan kayak pake bedak, tapi seperti pake primer atau foundation yang tone-nya warm.

Seri Lavender (kanan), setelah pemakaian, wajah memang terlihat lebih cerah dan bright, tapi kalau dibandingkan dengan sebelum pemakaian, tone dasar wajahnya memang berubah jadi putih, bukan kuning langsat
Kalau sebelumnya pake seri lavender sering dibilang “bedaknya ketebelan” sama suami, kalo pake yang seri latte ini ngga ada komen sama sekali! Artinya, tone warnanya pas banget dan terlihat natural di kulit jowo.
Gimana bedanya seri Latte dengan seri Lavender yang lebih dulu populer? Cek video ini.
Sejak pemakaian pertama sampe produknya abis, ngga pernah timbul bruntusan atau kemerahan iritasi. Jadi, aman banget dipakenya buat kulit tropis seperti kulit saya.
Kesimpulan
Kalau nyari sunscreen yang emang memutihkan ke arah fair bright, seri lavender emang lebih cocok. Tapi, kalau nyari sunscreen yang bikin wajah keliatan radiant tanpa merubah tone warm wajah sedikit pun, seri Skin Aqua Tone Up UV Essence Sunscreen seri latte ini jauh lebih cocok.
Berhubung saya lebih suka “memutihkan” kulit dengan foundation atau bedak, jadi saya lebih suka sunscreen yang less memutihkan wajah. Makanya, saya lebih suka seri latte ketimbang seri lavender.
Jadi, kalau ditanya repurchase atau ngga, saya akan pilih repurchase seri yang ini, baru seri lavender kalau pingin quick fix tanpa harus bedakan.
Yang jelas, menurut saya secara kualitas line up sunscreen Skin Aqua Tone Up UV Essence ini menurut saya rekomen. Tinggal kita memilih varian dan color correction lotion yang cocok dengan kebutuhan kulit. Buat yang punya kulit jowo, cobain deh seri Latte ini!